Raja Rony Wahyudi Jabat Plt. Lurah Sungai Lumpur

Lingga384 Views
banner 468x60

Selingga.com (08/03) Sungai Lumpur. Menjabat Plt. Lurah Sungai Lumpur, Kecamatan Singkep, Kabupaten Lingga, Raja Rony Wahyudi mengantikan Ahmad Bayhaki yang sebelumnya menjabat sebagai Lurah di Kelurahan Sungai Lumpur tersebut. Serah terima jabatan dilaksanakan pada Senin (08/03) tadi di Kantor Lurah Sungai Lumpur, Kecamatan Singkep, Kabupaten Lingga. Raja Rony Wahyudin, sebelumnya menjabat sebagai Kasubbag Perencanaan dan Evaluasi di Kantor Camat Singkep. Sementara Ahmad Bayhaki, dimutasi di Kantor Camat Singkep.

Ahmad Bayhaki dalam sambutannya saat itu menyampaikan kalau selama setahun menjadi Lurah Sungai Lumpur, merupakan tantangan yang berat. Dikatakan juga kalau selama menjabat sebagai Lurah Sungai Lumpur, tidak banyak yang dapat dibuat karena disibukkan dengan kegiatan penanganan Covid-19 yang hingga saat ini belum juga berakhir.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Sungai Lumpur, ketua RT/RW serta stakeholder yang berada di kelurahan ini. Terkhusus para perangkat kantor, terima kasih atas kerjasama selama ini meski terkadang ada kendala namun tetap semangat ke kantor ini,” kata Ahmad Bayhaki saat itu.

Raja Rony Wahyudi Jabat Plt. Lurah Sungai Lumpur

Sementra itu Plt. Lurah Sungai Lumpur, Raja Rony Wahyudin dalam sambutannya berharap kepada perangkat kantor, RT/RW dan masyarakat untuk bisa saling bekerja sama demi memajukan Kelurahan Sungai Lumpur.

“Berdirinya saya disini bukan karena lebih baik dan pintar, namun ini adalah sebuah amanah yang diberikan kepada saya, sehingga akan saya laksanakan dengan sebaik-baiknya, agar kita bisa bekerja dengan aman dan tenang. Untuk memajukan kelurahan ini, saya tidak bisa bekerja sendiri, harus dibantu rekan kerja yakni, perangkat kantor, RT/RW dan masyarakat, walau kantor kita baru namun dengan tekat yang kuat dan semangat yang tinggi, saya yakin kedepan kelurahan kita ini akan bertambah baik dan lebih maju lagi seperti yang kita harapkan,” kata Rony.

Baca juga :   Kelompok Budi Daya Udang Vaname di Desa Batu Berdaun Panen Parsial

Sementara itu Camat Singkep, Agustiar mengatakan kalau pergantian Lurah merupakan hal yang biasa, karena pegawai negeri selalu siap dimana pun ditempatkan, dan harus selalu siap untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Kepada Plt Lurah Sungai Lumpur saat ini, Agustiar berharap nantinya bisa berkoordinasi bersama Bhabinkamtibmas, Babinsa, RT/RW yang ada di Kelurahan Sungai Lumpur, sehingga berbagai kegiatan seperti gotong royong dapat dilakukan bersama-sama.

“Untuk RT/RW karena dipilih oleh masyarakat, jadi juga harus mampu melayani masyarakat, dan bekerjasama bersama perangkat kelurahan dan Bhabinkamtibmas serta Babinsa, sehingga jika tidak mampu melayani dan untuk bekerja sama, saya sarankan lebih baik mengundurkan diri,” kata Agustiar.

Kepada lurah yang lama, lanjut Agustiar, mengucapkan terima kasih atas pengabdian nya selama menjadi Lurah Sungai Lumpur.

“Selamat bertugas kepada Plt Lurah Sungai Lumpur yang baru, semoga Kelurahan Sungai Lumpur akan bertambah maju, dan juga selamat bertugas ditempat yang baru kepada Lurah Sungai Lumpur yang lama, serta dengan cepat dapat menyesuaikan ditempat yang baru,” kata Agustiar. (Im).

banner 325x300

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *