Selingga.com (17/08) Singkep Selatan. Sejauh ini Desa Resang, Kecamatan Singkep Selatan, Kabupaten Lingga telah dibangun beberapa fasilitas umum di wilayah tersebut. Akses menuju desa tersebut yang sebelumnya menjadi hambatan untuk menuju ke sana, kini telah lancar. Namun saat ini, pihak desa berkeinginan adanya peningkatan dari jalan yang ada itu.
“Desa kami ini, Desa Resang, dari segi pembangunan, alhamdulillah, baik itu dari segi pembangunan sentral kelapa maupun beberapa fasilitas umum lainnya, sudah terbangun. Rencana pemerintah membangun pelabuhan, insya Allah tahun ini terealisasi. Tetapi untuk infrastruktur jalan, saat ini, bagi kami menjadi pr yang berat. Jadi, akses yang lebih kurang 10 kilometer ini belum ada peningkatan jalan. Masih menggunakan jalan tanah yang ketika musim hujan berair dan ketika musim panas berdebu,” kata Hanafi, Kades Resang saat ditemui pada Senin (18/08) tadi di desa tersebut.
Kondisi seperti itu dipandang Hanafi tidak efektif dan berharap pihak pemerintah bisa merealisasikan untuk peningkatan jalan yang ada itu.
“Ini sangat tidak efektif ketika nanti ada kegiatan di sini. Jadi, kami berharap kepada Pemkab Lingga, bisa merealisasikan secepat mungkin peningkatan pembangunan jalan tersebut,” kata Hanafi.
Hanafi juga menambahkan kalau terealisasinya nanti peningkatan jalan tersebut, dapat menunjang pariwisata yang ada di daerah mereka.
“Apalagi jalan yang kami harapkan ini, bisa menunjang pariwisata kami, yaitu Pantai Napau. Supaya nanti apabila akses ke Pantai Napau ini dibuka, terbuka jugalah peluang-peluang usaha dan UKM yang ada di kampung ini,” kata Hanafi. (Im).