Jakarta Diberikan Penghargaan Oleh LAM Kepulauan Riau Kabupaten Lingga

Lingga365 Views
banner 468x60

Selingga.com (24/06) Daik. Memanfaatkan momen lebaran yang masih ada, Lembaga Adat Melayu (LAM) Kepulauan Riau Kabupaten Lingga menggelar hajatan ‘Gema Idul Fitri 1440 H’, guna semakin mempereratkan jalinan silatutrahmi yang ada. Kegiatan yang menggandeng beberapa pihak itu, dilaksanakan di halaman Kantor Bupati Lingga pada Minggu (23/06) malam tadi di Daik.
“Ini salah satu hajatan yang digelar secara bersama-sama antara Lembaga Adat Melayu Kepulauan Riau Kabupaten Lingga beserta beberapa OPD, seperti Dinas Pendidikan, Dinas Kebudayaan, Dinas Parawisata dan beberapa sanggar. Karena kita masih berada di momen Idul Fitri, kita manfaatkan untuk menjalin silaturrahhim. Dengan Halal Bi Halal inilah, kita menjaga silaturrahhim. Tiga belas kecamatan yang hadir malam ini, baik tokoh adatnya, maupun pimpinan wilayahnya,” kata Dato’ Sri. Ir. H.M. Ishak, M.M diawal sambutannya saat itu.

Ketua LAM Kepulauan Riau, Kabupaten Lingga Dato’ Sri. Ir. H.M. Ishak, M.M

Dalam hajatan yang akan dilaksanakan dari tanggal 23 Juni – 29 Juni 2019 itu, pihak LAM Kepulauan Riau Kabupaten Lingga memberikan penghargaan terhadap 5 orang yang dianggap berhak untuk menerimanya.
“Insya Allah kegiatan ini akan kita laksanakan selama satu Minggu. Malam ini berupa halal bi halal, pemberian anugerah Adat dan Budaya Melayu kepada 5 tokoh kita. Salah satu tokohnya adalah Pak Jakarta. Ternyata Pak Jakarta ini adalah satu-satunya yang membuat alat gendang tradisional di Kepulauan Riau ini. Ada juga orangtua kita, H. Abdul Gani, H.S, yang sejak umur 20 tahun mengeluti bidang berzanji. Kemudian salah satu mak inang yang paling senior di Kabupaten Lingga ini. Sudah kurang lebih 40 tahun mengeluti profesi sebagai mak inang ini, dia adalah orangtua kita bernama Ibu Rahmaitah. Kemudian ada lagi peniup seruling dan terakhir adalah Ucu Nazar. Sementara ini hanya inilah dulu, anugerah yang kita berikan. Insya Allah tahun depan akan kita tambah lagi,” papar Ketua LAM Kepulauan Riau, Kabupaten Lingga ini.
Sesi saat LAM Kepulauan Riau Kabupaten Lingga memberikan penghargaan

Tidak hanya itu, LAM Kepulauan Riau, Kabupaten Lingga ini juga memberikan apresiasi terhadap keberhasilan group kompang dari Pulau Mepar, Kecamatan Lingga.
“Apresiasi yang lain, kita juga memberikan motivasi dan laluan yang luarbiasa kepada group kompang dari Pulau Mepar. Telah 16 tahun kita berkabupaten, tahun inilah kita menjuarai lomba rebana di STQ Kepulauan Riau,” kata Dato’ Sri Ir. H.M. Ishak, M.M saat itu.
Sesi saat LAM Kepulauan Riau Kabupaten Lingga memberikan penghargaan

Sedangkan Wakil Bupati Lingga, M. Nizar yang hadir dalam acara tersebut, dalam sambutannya meminta segenap pihak untuk bisa mengambil hikmah dari kegiatan yang diadakan itu.
“Marilah kita mengambil hikmah dari kegiatan malam ini, semoga hubungan silaturrahhim ini, kita dapat mewujudkan Kabupaten Lingga yang sesuai dengan harapan kita semuanya. Alhamdulillah pada Bulan Ramadhan 1440 H kemarin, Kabupaten Lingga masih dapat mempertahankan Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) untuk laporan keuangan Kabupaten Lingga Tahun 2018, 2019, untuk yang kedua kalinya,” kata M. Nizar.
Wakil Bupati Lingga,M.Nizar

Sebelumnya Wakil Bupati Lingga ini meminta semua masyarakat dan pihak Pemerintah Daerah Lingga, bisa saling bersinergi.
Sesi foto bersama dengan penerima penghargaan

“Dengan adanya silaturrahhim ini, saya ingin mengajak masyarakat Kabupaten Lingga, untuk saling mengisi dan menjabarkan apa yang telah disampaikan oleh Ketua LAM Kepulauan Riau Kabupaten Lingga tadi, dengan program, visi dan misi dari pimpinan daerah Kabupaten Lingga pada hari ini. Kita harus saling mengisi, yaitu Pemerintah Daerah dengan masyarakat, masyarakat dengan Pemerintah Daerah dan termasuk yang terkusus adalah segenap pegawai negeri yang ada di Kabupaten Lingga ini,” papar M. Nizar dalam sambutannya.(Im).

banner 325x300
Baca juga :   Keberadaan Ulat Bulu Bikin Resah Warga Dusun 01 Jagoh

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *