Polsek Bintan Utara Gelar Panen Raya Jagung Pipil

Kepri136 Views
banner 468x60

Selingga.com (19/11) Kepri. Guna mewujudkan program ketahanan pangan nasional, Polri berkomitmen mendukung sepenuhnya program Pemerintah Pusat. Hal ini juga dilaksanakan oleh Polsek Bintan Utara bekerjasama dengan kelompok tani Bina Karya kecamatan Seri Kuala Lobam melaksanakan panen raya jagung pipil. Kegiatan dilaksanakan pada Selasa (18/11) lalu di kebun Kelompok Tani Bina Karya yang berada di Jalan Raya Busung Kebun 5, Kelurahan Teluk Lobam, Bintan, Kepri.

Waka Polsek Bintan Utara, Iptu Jul Ilham, SH.,MH, mewakili Kapolsek Bintan Utara mengatakan kalau pihaknya berharap kegiatan tersebut dapat membantu peningkatan perekonomian bagi para petaninya.

Polsek Bintan Utara Gelar Panen Raya Jagung Pipil. (foto : istimewa)

“Bahwa Polri mendukung sepenuhnya program ketahanan pangan nasional, bekerja sama dengan kelompok tani yg ada di wilayah kerja kami dengan memberikan bantuan bibit serta pupuk kandang. Kegiatan ini juga diharapkan dapat meningkatkan ketahanan pangan secara nasional dan menjadikan Kabupaten Bintan sebagai lumbung pangan, serta dapat meningkatkan perekonomian petani,” kata Waka Polsek Bintan Utara ini.

Jalannya kegiatan dihadiri oleh perwakilan Kecamatan Seri Kuala Lobam, Lurah Teluk Lobam Yose Adrian, S.T, Ipda Alamsyah Panitia I Unit Binmas Polsek Bintan Utara, Aipda Firmansyah, SH, Bhabinkamtibmas kelurahan Teluk Lobam, Bripka Sukardi, S. Sos. Bhabinkamtibmas Desa Berakit, Serda Popi Harnadi Babinsa Kecamatan Seri Kuala Lobam, Siti Jaziro kordinator penyuluh pertanian Lapangan Kecamatan Bintan Utara dan Kecamatan Seri Kuala Lobam, personil Polsek Bintan Utara, RW dan anggota kelompok tani Bina Karya.

Sementara itu Lurag Teluk Lobam, Yose Adrian, S.T kepada ketua Kelompok Tani Bina Karya, Nurliza Manurung meminta agar dapat memperluas penanaman jagung pipil nantinya.

“Kedepannya Kelurahan Teluk Lobam bekerjasama dengan Polsek Bintan Utara akan memperluas jumlah penanaman jagung pipil oleh kelompok tani Bina Karya,” kata Yose Adrian.

Baca juga :   "Cendol Sagu Qutub" Ramaikan Bazar Ramadhan

Hal ini juga disambut antusias kordinator lapangan, Aipda Firmansyah SH dan berharap agar kedepannya pertanian di Kabupaten Bintan semakin maju. (Red).

banner 325x300

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *