Selingga.com (16/02) Dabo. TNI Angkatan Laut membuka peluang seluas-luasnya bagi masyarakat untuk bergabung dengan mengabdikan diri menjadi anggota TNI Angkatan Laut. Hal ini disampaikan Danlantamal IV Tanjungpinang, Laksamana Pertama TNI Dwika Tjahya Setiawan usai mendarat di Bandara Dabo Singkep, Kabupaten Lingga pada Senin (14/02) tadi saat melakukan kunjungan kerja ke Lanal Dabo Singkep.
“TNI Angkatan Laut membuka seluas-luasnya kepada anak-anak kita untuk bergabung menjadi TNI melalui Angkatan Laut, khususnya saat ini kebijakan Kepala Staf Angkatan Laut, beliau mengkhususkan atau memprioritaskan bagi masyarakat atau anak-anak muda kita yang berasal dari kepulauan, khususnya di Kepri ini dan lebih khususnya di Dabo ini,” kata Laksamana Pertama TNI Dwika Tjahya Setiawan kepada pihak media saat itu.
Terkait hal tersebut, Danlantamal IV Tanjungpinang ini mengatakan kalau pihaknya juga mencoba untuk berkomunikasi dengan Bupati Lingga agar TNI Angkatan Laut bisa lebih dikenal lagi di bumi Bunda Tanah Melayu itu.
“Saya dalam hal ini malah mencoba untuk berdiskusi dengan bupati bagaimana kiranya bisa untuk kita menampilkan atau mempromosikan TNI Angkatan Laut di wilayah ini supaya mereka lebih mengenal lagi,” terang Danlantamal IV Tanjungpinang itu.
Laksamana Pertama TNI Dwika Tjahya Setiawan ini meyakini kurangnya minat masyarakat untuk bergabung dengan TNI Angkatan Laut saat ini dikarenakan ketidaktahuan informasi yang ada.
“Saya yakin mereka ini karena ketidaktahuan saja, sehingga animo masyarakat untuk menjadi atau bergabung dengan Angkatan Laut itu menjadi agak sangat sedikit,” kata Laksamana Pertama TNI Dwika Tjahya Setiawan.
Terkait hal tersebut, Danlantamal IV Tanjungpinang ini akan mencoba melakukan sosialisasi ke pihak-pihak sekolah yang ada.
“Nanti saya akan bicarakan dengan Danlanal ataupun bupati, kita akan coba kegiatan yang bersifat untuk memublikasikan dan mempromosikan TNI Angkatan Laut ke sekolah-sekolah. Karena menjadi tentara ini tidak bisa instan, butuh persiapan yang cukup panjang,” kata Danlantamal IV Tanjungpinang ini.
Laksamana Pertama TNI Dwika Tjahya Setiawan berharap masyarakat, khususnya di Dabo Singkep bisa antusias untuk bergabung dengan TNI Angkatan Laut.
“Harapan saya nanti, para lulusan setingkat SMA bisa bergabung. Nanti ada pendidikan untuk perwira melalui taruna, bintara, dan tamtama. Pada prinsipnya silakan untuk masyarakat, khususnya Dabo ini untuk berbondong-bondong mendaftarkan dirinya bergabung dengan kami,” kata Laksamana Pertama TNI Dwika Tjahya Setiawan.
Terkait hal tersebut Danlantamal IV Tanjungpinang ini juga menambahkan kalau pihaknya akan menyiapkan tempat latihan sebelum dilakukan tes nantinya di Tanjungpinang.
“Nanti melalui Lanal, saya siapkan untuk tempat melatih mereka, menyiapkan mereka sebelum melakukan tes di Tanjungpinang, dan yang menjadi prioritas adalah masyarakat kepulauan. Kami tunggu anak-anak muda dari Dabo Singkep ini,” kata Laksamana Pertama TNI Dwika Tjahya Setiawan ini.
Sementara itu, Bupati Lingga Muhammad Nizar mengatakan kalau sebelumnya pihaknya juga telah menyampaikan hal yang terkait dengan penerimaan tersebut kepada Danlantamal dan direspon dengan baik.
“Untuk penerimaan tamtama, bintara, dan perwira untuk Angkatan Laut pada beberapa bulan yang lalu, dari OPD teknis kita, Kesbangpol Lingga sudah bersilaturahmi kepada Danlantamal. Respon yang ada sangat positif. Makanya dalam kunker Danlantamal tadi ke Dabo Singkep, kita menyampaikan kembali serta direspon sangat luar biasa dengan memberikan peluang kepada anak kepulauan, khususnya yang ada di Kabupaten Lingga ini,” kata Muhammad Nizar.
Hal itu juga tidak terlepas dengan adanya tempat kegiatan latihan perang TNI Angkatan Laut di wilayah Dabo Singkep.
“Karena kegiatan aktivitas untuk latihan perangnya ada di daerah kita, jadi kalau tidak diberikan peluang bagi anak-anak kita untuk masuk di Angkatan Laut, ini sangat disayangkan. Alhamdulillah responnya positif. Makanya kita menyarankan kepada anak-anak kita dari Kabupaten Lingga, ada peluang bagi yang berminat untuk masuk Angkatan Laut. Mari mendaftarkan diri untuk masuk ke TNI Angkatan Laut ini, baik taruna, bintara, maupun tamtama,” kata Muhammad Nizar. (Im).