Hadirkan PWI Lingga dan Komunitas Sastra Dilaut, SMAN 2 Singkep Gelar Pelatihan “Jurnalis Berbasis IT dan Pengenalan Sastra”

Lingga1712 Views
banner 468x60

Selingga.com (06/09) Dabo. SMA Negeri 2 Singkep menggelar Kegiatan Pelatihan dan Pengembangan Talenta “Jurnalis Berbasis IT dan Pengenalan Sastra”. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Jumat (06/09) tadi di ruang serbaguna SMA Negeri 2 Singkep di Dabo Singkep, Kabupaten Lingga.

Kepala SMA Negeri 2 Singkep, Frans Edwinata usai kegiatan mengatakan kalau kegiatan ini merupakan kegiatan yang sumber dananya berasal dari Bantuan Operasional Sekolah Kinerja (BOSKin) Prestasi 2024 oleh Dinas Pendidikan Provinsi Kepulauan Riau. Kegiatan ini melibatkan peserta didik jenjang SMA/SMK/MA sederajat yang ada di wilayah Kecamatan Singkep dengan narasumber dari PWI Lingga dan Komunitas Sastra Dilaut.

“Pada hari ini kami melaksanakan kegiatan mengenai Pelatihan Jurnalistik Berbasis IT dan Pengenalan Sastra. Kegiatan ini menggunakan anggaran dana Bos Kinerja Prestasi pada tahun 2024 ini, kami mengikutkan pelajar-pelajar tingkat SMA yang berada di Kecamatan Singkep ini,” kata Frans Edwinata.

Hadirkan PWI Lingga dan Komunitas Sastra Dilaut, SMAN 2 Singkep Gelar Pelatihan “Jurnalis Berbasis IT dan Pengenalan Sastra”

Dengan digelarnya kegiatan tersebut, Frans Edwinata berharap dapat menumbuhkembangkan minat para peserta didik terhadap jurnalistik dan juga sastra.

“Kami berharap kegiatan ini dapat menumbuhkan lagi minat peserta didik kita untuk terus berprestasi, terutama di bidang jurnalistik dan juga di bidang sastra,” kata Frans Edwinata.

Selain itu, Kepala SMA Negeri 2 Singkep ini menjelaskan kalau kegiatan pelatihan ini juga terkait dengan Pusat Prestasi Nasional.

“Kegiatan ini juga merupakan kegiatan yang terhubung langsung dengan Puspresnas atau Pusat Prestasi Nasional. Karena ini juga terkait dengan prestasi-prestasi anak kita, baik itu di tingkat kabupaten, provinsi maupun nasional serta di internasional nantinya,” terang Edwinata.

Frans Edwinata berharap para peserta didik yang ada dapat nantinya melahirkan prestasi hingga ke tingkat yang lebih tinggi lagi.

Hadirkan PWI Lingga dan Komunitas Sastra Dilaut, SMAN 2 Singkep Gelar Pelatihan “Jurnalis Berbasis IT dan Pengenalan Sastra”

“Harapan kami dengan diadakannya kegiatan ini, seluruh peserta didik yang ada di wilayah Kecamatan Singkep pada khususnya dan Kabupaten Lingga pada umumnya untuk dapat terus berprestasi dengan sebaik mungkin, baik itu di jenjang kabupaten, provinsi, nasional maupun internasional,” kata Frans Edwinata.

Baca juga :   Sempat Tertunda, Pelaksanaan MTQ VIII Kecamatan Singkep Akan Dilaksanakan 11 Februari 2020

Sebelumnya BOSKin Prestasi 2024 ini diberikan kepada SMA Negeri 2 Singkep terkait perolehan prestasi peserta didik SMA Negeri 2 Singkep yang lolos ke jenjang nasional dalam ajang Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) pada tahun 2022 lalu yang diselenggarakan oleh Puspresnas, yaitu pada cabang lomba baca puisi. (Im).

banner 325x300

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *