Lima Pejabat yang "pergi",AKBP Joko Adi Nugroho,S.I.K,M.T minta "bawa" nama baik Polres Lingga

Lingga443 Views
banner 468x60

Selingga.com (16/11) Dabo.Jabatan Wakapolres Lingga yang sebelumnya diisi oleh Kompol Ikhsan B.Syahroni,kini dijabat oleh Kompol Ferri Aprizon.S.E.Serah terima jabatan Pejabat di lingkungan Polres Lingga tersebut dilaksanakan pada Jum’at (16/11) tadi di halaman Maplores Lingga oleh Kapolres Lingga AKBP Joko Adi Nugroho.S.I.K,M.T.
Selain Kompol Ikhsan B.Syahroni,Kabagsumda Polres Lingga sebelumnya Kompol Sokhizaro Zega juga ikut pindah ketempat tugasnya yang baru,dan Kompol Alfis Madan telah ditunjuk untuk menggantikan posisi nya di Polres Lingga.

AKP Indra Jaya pun harus meninggalkan ‘Pos’ lamanya sebagai Kasatlantas Polres Lingga dan digantikan oleh AKP Emsas.Sama juga dengan AKP Indra Jaya,AKP Suharnoko, S.E, M.H pun meninggalkan kursinya sebagai Kasat Reskrim Polres Lingga dengan digantikan oleh AKP Yudi Arvian, S.H, S.I.K.Terakhirnya untuk jabatan Kasatpolair Polres Lingga,AKP Nurman tampil sebagai Kasatpolair yang baru setelah menggantikan pejabat sebelumnya AKP Paten Tarigan,S.H.
Terhadap pejabat-pejabat yang menempati tugas barunya diluar wilayah Polres Lingga,AKBP Joko Adi Nugroho,S.I.K,M,T menekankan untuk dapat membawa nama baik Polres Lingga dan membawa semua kinerja-kinerja yang baik selama bertugas di Polres Lingga ini sebelumnya.

“Harapan saya,terutama kepada pejabat-pejabat yang meninggalkan Polres Lingga ini,Wakapolres Pak Ikhsan,Pak Zega Kabag Sumda sebelumnya,Kasat Lantas Pak Indra yang menjadi Kapolsek Tanjung Pinang Timur,Pak Suharnoko,Pak Tarigan,saya berharap untuk dapat membawa nama baik Polres Lingga.Membawa semua kinerja-kinerja yang baik,serta pengalaman-pengalaman tugasnya untuk kesuksesan beliau-beliau ditempat yang baru.Semoga pembelajaran dan pengalaman yang ada di Lingga ini,lebih mendewasakan pola pikir dan tindakan untuk kesuksesan mengemban amanah-amanah yang baru.Dan kami do’a kan selalu kepada beliau-beliau yang meninggalkan Polres Lingga ini,hingga diberi kesuksesan,kekuatan dan kemudahan dalam melaksanakan amanah ditempat yang baru.” Kata Kapolres Lingga kepada pihak media usai pelaksanaan sertijab hari itu.
Terhadap pejabat baru yang akan bertugas diwilayah hukum Polres Lingga,AKBP Joko Adi Nugroho,S.I.K,M.T meminta untuk segera dapat menyesuaikan dirinya dengan dinamika yang ada di Lingga ini.

“Harapan saya bagi pejabat baru yang masuk di Polres Lingga,tentunya do’a teriring untuk mereka agar segera dapat menyesuaikan,menyamakan langkah dalam mengemban amanah yang baru di Lingga ini,yang juga tidak ringan.Tentunya dalam menghadapi tahapan-tahapan pemilu,kita berharap banyak terhadap pejabat-pejabat utama ini,dapat langsung menyesuaikan dinamika di Lingga.Dapat juga secara maksimal bersilaturrahmi dan berbaur dengan masyarakat,dengan seluruh stokholder.Sehingga memudahkan mereka-mereka yang masuk ke Polres Lingga ini untuk menjalankan tugas dan amanahnya dan tanggung-jawab yang baik.” Papar Kapolres Lingga ini kepada pihak media.(Im).

banner 325x300
Baca juga :   SMA Negeri 2 Singkep Gelar Kenaikan Tingkat Bantara dan Laksana

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *