Saka Bakti Husada Kwarcab Lingga Gelar Pionering II

Lingga429 Views
banner 468x60

Selingga.com (02/02) Dabo. Kegiatan Pionering II merupakan kegiatan rutin Saka Bakti Husada Kwarcab Lingga, diselenggarakan di Lapangan Merdeka dan halaman UPTD Singkep, Kabupaten Lingga, pada Minggu (02/02) tadi. Sutarman Tirta Sukmana, selaku Ketua Saka Bakti Husada Kwarcab Lingga mengatakan kalau kegiatan yang digelar selama satu hari tersebut merupakan kegiatan rutin.
“Kegiatan Pionering II tahun 2020 yang diselenggarakan oleh Saka Bakti Husada merupakan giat Bakti Husada setiap tahunnya. Ini merupakan kegiatan rutin,” kata Sutarman.

Sutarman Tirta Sukmana, selaku Ketua Saka Bakti Husada Kwarcab Lingga, Sutarman Tirta Sukmana (kiri) saat diwawancara pihak media

Sutarman berharap dengan digelarnya kegiatan tersebut dapat meningkatkan kreativitas peserta di tingkat penggalang.
“Harapan ke depannya adalah dapat meningkatkan kreativitas adik-adik Pramuka di tingkat Penggalang dalam rangka meningkatkan pionering di Kwartir Cabang Lingga. Kegiatan ini dilaksanakan 1 hari, yaitu pada tanggal 2 Februari 2020 yang diikuti oleh beberapa kwartir ranting, seperti Kwartir Ranting Singkep, Kwartir Ranting Singkep Barat, Kwartir Ranting Singkep Selatan, Kwartir Ranting Senayang, dan Kwartir Ranting Selayar,” kata Sutarman.

Saka Bakti Husada Kwarcab Lingga Gelar Pionering II

Ketua Saka Bakti Husada Kwarcab Lingga ini juga menambahkan kalau kegiatan yang digelar dapat memotivasi aktivitas bagi kwartir ranting lainnya.
“Kegiatan ini dapat memicu kwartir-kwartir ranting lainnya untuk dapat beraktivitas dan berpartisipasi dalam kegiatan ini untuk tahun-tahun berikutnya,” jelas Sutarman.
Terakhir, Sutarman juga meminta pihak Kwartir Cabang Lingga untuk mendukung kegiatan serupa nantinya.

Saka Bakti Husada Kwarcab Lingga Gelar Pionering II

“Kepada Kwartir Cabang Lingga untuk dapat mendukung kegiatan-kegiatan yang meningkatkan kreativitas dari peserta-peserta didik,” kata Sutarman. (Im).

banner 325x300
Baca juga :   Sabu 32 Kg, Dimusnahkan Polda Kepri

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *