Satu Hari Sebelum Imlek, Bongkar Muat Barang di Pelabuhan Jagoh Meningkat

Lingga455 Views
banner 468x60

Selingga.com (24/01) Jagoh. Pelabuhan Jagoh, Kecamatan Singkep Barat merupakan salah satu pintu masuk orang dan barang ke Kabupaten Lingga, terutama dari Batam dan Tanjungpinang. Sehari-harinya aktivitas di pelabuhan ini lumayan tinggi. Begitu juga terkait dengan aktivitas para portir di pelabuhan ini. Momen hari-hari besar juga memengaruhi aktivitas di sekitar pelabuhan Jagoh, termasuk saat menyambut Imlek tahun ini.

Satu Hari Sebelum Imlek, Bongkar Muat Barang di Pelabuhan Jagoh Meningkat

“Agak lumayan ramailah hari ini. Momen Imlek saat ini kalau untuk barang lumayan, dapatlah. Kalau 2-3 hari lalu, itu agak sepi. Baru 1-2 hari inilah yang ramai, mulai tanggal 23 Januari tadilah yang ramainya,” Kata Jumadi, salah satu portir yang ada kepada pihak media, pada Jum’at (24/01) tadi.

Jumadi mengaku, selama aktivitas mereka sebagai portir di Pelabuhan Jagoh tersebut, belum ada kendala yang berarti.

“Kalau portir kita yang ada di Jagoh ini, sekitar 40 orang. Kalau kendala, boleh dibilang tidak ada. Sama penumpang pun tidak ada masalah, aman-aman saja,” kata Jumadi.

Satu Hari Sebelum Imlek, Bongkar Muat Barang di Pelabuhan Jagoh Meningkat

Tidak hanya feri dengan rute Batam-Jagoh dan Tanjungpinang-Jagoh saja, pelabuhan Jagoh juga menjadi tempat persinggahan bagi kapal dan speed boat untuk rute ke pulau-pulau sekitarnya. Termasuk juga keberadaan pelabuhan Ro-Ro yang berada di sebelahnya. (Im).

Porter di Pelabuhan Jagoh, Jumadi
banner 325x300
Baca juga :   Cekatan FC tinggalkan PSTN FC,dikejar lagi sama PSTN FC.Akhir nya menang juga Cekatan FC 8-5

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *