Momen Hari Pahlawan, Alias Wello Berharap Generasi Muda Untuk Menjaga NKRI

Lingga244 Views
banner 468x60

Selingga.com (10/11) Dabo. Usai pelaksanaan jalannya upacara memperingati Hari Pahlawan di Lapangan Merdeka, Dabo Singkep, Kabupaten Lingga pada Minggu (10/11) tadi, Bupati Lingga, Alias Wello bersama pihak Lanal Dabo, Koramil 04/Dabo, Polres Lingga, Anggota Legislatif Lingga, Pramuka Lingga, Satpol-PP Lingga, Damkar Lingga, dan OPD-OPD yang ada, melaksanakan zi4arah ke Taman Makam Pahlawan, Dabo.
Jalannya ziarah saat itu berjalan khidmat. Alias Wello yang bertindak sebagai inspektur upacara pada jalannya ziarah saat itu melakukan tabur bunga yang diikuti oleh para peserta upacara ke makam yang ada di lingkungan Taman Makam Pahlawan tersebut.

Foto bersama saat ziarah ke makam pahlawan

Usai ziarah di Taman Makam Pahlawan hari itu, Bupati Lingga mengatakan kalau momentum Hari Pahlawan saat ini, dijadikan sebagai bahan koreksi dari kekurangan yang ada dalam mengisi kemerdekaan.
“Kita wajib bersyukur dengan momentum Hari Pahlawan ini, betapa masih banyak kekurangan-kekurangan kita untuk mengisi pembangunan, seperti yang diwariskan yang diharapkan oleh pendahulu-pendahulu kita, pahlawan-pahlawan yang telah gugur mempertahankan, memperjuangkan NKRI ini,” kata Alias Wello.
Momen Hari Pahlawan, Alias Wello Berharap Generasi Muda Untuk Menjaga NKRI

Bupati Lingga ini berharap nilai-nilai kepahlawanan yang ada dapat diwariskan kepada generasi muda nantinya.
Momen Hari Pahlawan, Alias Wello Berharap Generasi Muda Untuk Menjaga NKRI

“Kita semua berharap bahwa nilai-nilai ini diwariskan kepada cucu-cicit kita, generasi muda yang akan datang untuk menjaga NKRI, persatuan dan kesatuan ini. Alhamdulillah, kita ada satu Pahlawan Nasional, Sultan Mahmud Riayat Syah dan ada juga pahlawan-pahlawan yang gugur yang kita semayamkan di Taman Makam Pahlawan Dabo Singkep ini,” harap Bupati Lingga ini. (Im).

banner 325x300
Baca juga :   Lebih 20 Tahun Jualan Tamban Salai, Muchtisar Belum Merasakan Bantuan Terkait Usahanya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *