Mardi Sastra Ingatkan Peserta Didik MTS Negeri Lingga untuk Selalu Mengembangkan Potensi Diri

Lingga672 Views
banner 468x60

Selingga.com (06/11) Dabo. Lurah Dabo, Kecamatan Singkep, Kabupaten Lingga, Mardi Sastra, tampil sebagai pembina upacara pada jalannya upacara bendera di MTS Negeri Lingga yang digelar pada Senin (06/11) tadi di Dabo, Kabupaten Lingga. Dalam kesempatan tersebut, Mardi Sastra memberikan apresiasi kepada pihak sekolah yang telah memberikan kesempatan baginya untuk tampil sebagai pembina upacara saat itu.

Mardi Sastra mengatakan kalau momen tersebut dijadikannya sebagai ajang silaturahmi dengan keluarga besar MTS Negeri Lingga, mengingat dirinya sebelumnya merupakan alumni Tahun 1999 dari sekolah tersebut.

“Hal ini sekaligus merupakan ajang untuk silaturrahmi dengan keluarga besar MTS Negeri Lingga,” kata Mardi Sastra.

Mardi Sastra Ingatkan Peserta Didik MTS Negeri Lingga untuk Selalu Mengembangkan Potensi Diri

Dalam kesempatan itu juga, Mardi Sastra mengajak para peserta didik yang ada agar selalu memiliki akhlak yang baik.

“Saat ini akhlak yang baik sangat dibutuhkan agar terhindar dari hal-hal negatif, seperti bentuk kenakalan remaja,” kata Mardi Sastra.

Tidak hanya itu, Lurah Dabo ini juga mengingatkan kalangan pelajar untuk selalu memanfaatkan waktu dengan sebaik mungkin.

“Sebagai generasi penerus bangsa, para pelajar harus memanfaatkan waktu dengan sebaik-baiknya. Harus terus belajar untuk bisa menjadi generasi yang berkualitas. Teruslah mengembangkan potensi diri terutama sekali ibadah,” papar Mardi Sastra.

Tidak lupa Mardi Sastra menyampaikan agar para peserta didik selalu menjaga hubungan baik dengan Allah Ta’ala dimana pun berada, serta selalu berbakti pada orang tua dan guru dan menjaga hubungan baik dengan sesama.

“Hal tersebut Insya Allah akan menjadi kunci sukses kelak di masa depan. Tentunya juga dengan diiringi belajar yang rajin untuk meraih prestasi,” tambah Mardi Sastra.

Mardi Sastra Ingatkan Peserta Didik MTS Negeri Lingga untuk Selalu Mengembangkan Potensi Diri

Diluar itu, untuk keamanan bersama, Mardi Sastra menyampaikan agar anak-anak yang diberikan izin oleh orang tua dalam hal menggunakan kendaraab bermotor, agar selalu memakai helm. Sedangkan terkait dengan kenakalan remaja, Lurah Dabo ini mengingatkan juga untuk menjauhi pergaulan yang negatif. (Red/Rilis).

banner 325x300
Baca juga :   Printer Cetak Paspor di Imigrasi Dabo Telah Beroperasi Kembali

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *