Wakil Ketua II DPRD Lingga Masuk SMPN 1, Seperti Masuk Kebun

Lingga331 Views
banner 468x60

Selingga.com (15/06) Dabo. Tahun ajaran baru untuk penerimaan murid baru,namun tidak sebaru dengan permasalahan yang ada. Ratusan kelulusan Sekolah Dasar di Kecamatan Singkep dan sekitar nya saat ini,membuat juga ratusan orang tua murid harus berjibaku memasukkan putra atau putri nya kejejang SMPN atau sederajat nya. Untuk tingkatan SMPN,dari formulir pendaftaran yang sudah di balik kan kepihak sekolah,nampak kalau SMPN 2 sudah menjaring calon siswa di angka dua ratusan lebih. Ini sangat kontras dengan SMPN 1 yang pada hari Rabu (15/06) tadi,masih di angka 70 formulir yang kembali ke pihak sekolah.
WP_20160615_09_12_20_Pro
Takut kalau kedepannya minat orang tua murid semakin kurang untuk menyekolahkan anak nya di SMPN 1,membuat Wakil Ketua II DPRD Lingga Muddasir Zahid,S.Ag melakukan sidak langsung ke sekolah,sekaligus memantau jalan nya pendaftaran siswa baru di SMPN 1,SMPN 2,SMAN 1 dan di SMAN 2 Dabo pada Rabu (15/06) tadi.
” Di lapangan tadi,kita telah melihat terjadinya kesenjangan jumlah siswa yang mendaftar di SMPN 1 dan di SMPN 2 Dabo. Sampai hari ini jumlah formulir yang telah diambil di SMPN 1 sebanyak 113,dan baru dibalikkan sebanyak 70 formulir. Sedangkan untuk SMPN 2 sudah di balikkan sebanyak 200 lebih formulir nya. Kesenjangan ini akan sangat tidak baik untuk SMPN 1. Semakin lama SMPN 1 ini akan suram. Takut nya nanti akan berimbas kepada mutu dan lainnya. Untuk itu pun tadi,kita banyak minta perbaikan-perbaikkan kepada Kepala Sekolah nya. Jadi sama-samalah kita benahi dan kita minta sesegera mungkin. Hari ini (Rabu 15/06) tadi,kita pun berharap kalau dapat pihak Dinas Pendidikkan dapat turun untuk melihat dan mengatasi permasalahan ini. Saya mau Kepala Dinas Pendidikan tidak tinggal diam. Kalau dapat hari ini keluar dari kantor,ayo kita sama-sama kesini. Kita lihat,ada apa. Jangan sampai nanti di SMPN 2 berisikan anak-anak pintar saja. Kalau itu terjadi,SMPN 1 akan semakin terpuruk.”Kata Muddasir.

Suasana Pendaftaran Siswa Baru
Suasana Pendaftaran Siswa Baru

Ketika disinggung apakah sepinya minat siswa baru terhadap SMPN 1 diakibatkan faktor guru,Wakil Ketua II Dewan Lingga ini mengatakan kalau itu mungkin sebagai salah satu penyebab nya.
” Mungkin juga keterpurukan itu karena pengelolaannya,mungkin saja juga dari pihak guru-guru nya. Saya datang ke SMPN 1 itu,sepertinya bukan saya datang pada dunia pendidikkan. Tetapi seperti saya memasuki kebun. Melihat rumputnya,melihat lapangan volly nya,dan kayu-kayu balok yang bergolek-golek sembarangan. Saya jadi tidak mengerti,ini apa? Saya menjadi tanda tanya,apakah sekolahnya yang tidak mampu,atau guru nya yang tidak mampu,atau pendidikan yang disana itu. Tujuan saya hanya ingin membangun dunia pendidikan di Kabupaten Lingga agar lebih baik lagi nanti nya. Kalau untuk tingkat SMAN,antara SMAN 1 dengan SMAN 2,masih seimbang. Beda betul dengan SMPN 1 dengan SMPN 2 itu. Kalau untuk tarap SMAN,kalau ada kelebihan,nantinya masih ada Sekolah Menengah Kejuruan kita. Bisa diarahkan kesana. Pada dasarnya sekolah itu sama semuanya. Dimana para siswa itu belajar,betul-betul bisa membuat konsentrasi belajar. Dan bisa disiplin. Saya yakin anak itu akan menjadi baik.”Papar Muddasir.(Im).

banner 325x300
Baca juga :   Putera-Puteri Keturunan LVRI-PPM Lingga buat Markas Cabang darurat,posisi Ketua PPM Lingga bagaikan telur di ujung tanduk

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *