Miliki 50 pesawat,Susi Air hadirkan Let L 410 di Dabo

Lingga339 Views
banner 468x60

Selingga.com (12/10) Dabo.Pihak management Susi Air terus mencoba memanjakan pengguna jasa udara dengan menambahkan pesawat type Let L 410 baru-baru ini.Burung besi buatan Rusia itu pun di boyong oleh Susi Air buat ditempatkan di Bandar Udara Dabo Singkep.
Bandara Dabo Singkep pada louncing penerbangan perdana pesawat type Let 410 pada Rabu (11/10) tadi,mengatakan kalau hadir nya armada udara baru dari pihak Susi Air merupakan suatu komitmen pihak manajemen Susi Air dalam memberikan bentuk pelayanan yang terbaik.

Bandara Dabo Singkep pada louncing penerbangan perdana pesawat type Let 410 pada Rabu (11/10)
Bandara Dabo Singkep pada louncing penerbangan perdana pesawat type Let 410 pada Rabu (11/10)

” Kami mengagendakan untuk mengadakan lounching perdana pesawat Susi Air yang baru,type Let L 410.Ini juga merupakan suatu komitmen Pemerintah melalui kerja sama dengan pihak swasta,dalam hal ini Susi Air,untuk berkeinginan memberikan yang terbaik buat masyarakat di Indonesia,khusus nya Kepri.Hadir nya pesawat Let L 410 ini,menjadi suatu komitmen dari Susi Air untuk memberikan yang terbaik.Selama ini yang terbang menggunakan pesawat kecik type Grand Caravan.Kemudian Cassa seri 200,212/200.Sekarang type Let L 410.Meskipun dengan kapasitas yang sama,namun kapasitas nya berbeda.Dan kecepatannya berbeda.Yang menariknya,ini adalah satu-satu nya pesawat buatan Rusia type Let L 410 yang ada di Indonesia dan langsung digunakan di Bandara Dabo.”Kata Kabanda Dabo Singkep Andi Hendra Suryana SST,MM dalam sambutan nya saat itu.
Mantan Kabandara Belimbing Sari Wangi ini juga meminta masyarakat untuk membantu terkait keberadaan armada baru ini.
Kabanda Dabo Singkep Andi Hendra Suryana SST,MM
Kabanda Dabo Singkep Andi Hendra Suryana SST,MM

” Dalam moment ini,kami juga mohon di bantu.Karena kalau mereka (pihak Susi Air-red) sudah menyediakan sarana nya,namun masyarakat yang menggunakannya masih terbatas atau jarang,tentu nya ini juga menjadi problem juga buat Susi Air.”Tambah Andi Hendra Suryana lagi.
Pihak Pemerintah Daerah Kabupaten Lingga yang saat itu di wakili oleh KaDisduk Capil Syamsudi,berharap dengan penambahan armada tersebut,dapat memberikan dampak positif bagi daerah Lingga.
” Dengan penerbangan perdana ini,mudah-mudahan dapat mempermudah masyarakat Lingga untuk melakukan hubungan dengan daerah lain.Dan yang paling penting dengan adanya penambahan armada ini,kami selaku daerah mengharapkan dapat menambah dampak positif ke bidang-bidang yang lain seperti perekonomian,pariwisata dan lain sebagai nya.”Kata Syamsudi.
Safety and Quality Manager Susi Air, Yuni Christyawati
Safety and Quality Manager Susi Air, Yuni Christyawati

Sementara itu pihak Susi Air melalui Safety and Quality Manager nya Yuni Christyawati mengatakan kalau armada baru buatan Rusia tersebut di tempatkan di wilayah Sumatera,karena dinilai paling membutuhkan saat ini.
” Susi Air sudah malang-melintang sejak tahun 2004.Dimulai dari 1 jenis pesawat Grand Caravan L 2008.Pesawat Let L 410 yang saat ini kita miliki,adalah pesawat pertama di Indonesia (dengan type Let L 410-red).Dan kami memutuskan pertama kali untuk dibawa ke Sumatera dulu.Karena Sumatera paling membutuhkan saperti nya.Rencana nya kita mau beli 4 lagi,tetapi kita coba dulu satu.Total pesawat yang dimiliki oleh Susi Air itu ada 50.Di Sumatera ada 7,ditambah 1 saat ini,jadi nya 8.Yang lainnya selain Sumatera,ada di Kalimantan sebanyak 7 unit,dan sisa nya ada di Papua.”Kata Yuni.
Dengan penambahan armada udara ini,Yuni berharap perekonomian masyarakat di Kabupaten Lingga bisa cepat berkembang.
” Saya berharap dengan adanya armada baru ini,ekonomi masyarakat di Kabupaten Lingga akan cepat berkembang.Banyak turis yang datang.Dan kita merupakan daerah perbatasan yang sangat dekat dengan Singapura.Ditambah lagi Ibu (Menteri Susi-red) selaku Menteri Kelautan dan Perikanan,beliau juga bertanggung-jawab untuk menjaga kelautan di seluruh Indonesia.Kami sebagai staf Susi Air punya tugas dan tanggung-jawab untuk mensupport beliau agar keutuhan NKRI terjaga.”Papar Yuni dalam sambutannya.(Im).

banner 325x300
Baca juga :   Bawaslu Lingga Akan Plenokan, Keterlibatan Oknum ASN Lingga Dalam Memfasilitasi Salah Satu Caleg

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *