Gandeng Nurdin, KNPI Lingga Bagi Takjil dan Himbau Masyarakat Untuk Tidak Mudik

Lingga253 Views
banner 468x60

Selingga.com (17/05) Dabo. Menggandeng anggota legislatif, Nurdin, KNPI Kabupaten Lingga turun ke jalan-jalan dan memberikan takjil kepada masyarakat. Pemberian takjil yang digelar pada Minggu (17/05) tadi dilakukan pada 2 titik yang ada di Dabo, Kabupaten Lingga. Ketua KNPI Lingga, Safaruddin, mengatakan kalau pembagian takjil kepada masyarakat saat itu merupakan bentuk kepedulian pihak pemuda terkait dampak dari wabah Corona saat ini.

“Kegiatan hari ini, kita berbagi takjil nasi dagang. Kemudian, berkat bantuan anggota DPRD kita juga, Pak Nurdin yang bersinergi dengan kami di KNPI Lingga dan bersama pihak media, kami hadir bersama-sama untuk berbagi dalam rangka mempersempit ruang gerak masyarakat yang terkena dampak Covid-19 ini,” kata Safaruddin.

Ketua KNPI Lingga, Safaruddin saat membagikan takjil

Safaruddin mengatakan kalau takjil yang diberikan sebanyak 600 paket. Selain itu, Safarudin mengaku kalau sebelumnya, Nurdin, telah memberikan dukungan digelarnya gerakan berbagi hari itu.

Gandeng Nurdin, KNPI Lingga Bagi Takjil dan Himbau Masyarakat Untuk Tidak Mudik

“Paket yang kita berikan sekitar 600 paket, dibagi dalam 2 titik. Pertama di simpang lampu merah Masjid Az-Zulfa dan yang kedua, di pasar. Kami berterima kasih juga dengan pihak media dan anggota legislatif kita, Pak Nurdin yang memberikan dukungan. Bahkan beliau minta KNPI kecamatan dan kabupaten untuk berbagi,” kata Safaruddin.

Gandeng Nurdin, KNPI Lingga Bagi Takjil dan Himbau Masyarakat Untuk Tidak Mudik

Selain itu, Ketua KNPI Lingga ini juga memberikan apresiasi kepada pihak media yang selama ini aktif memberitakan perkembangan terkait wabah Covid saat ini.

“Kepada pihak media yang telah bekerja secara maksimal untuk mengantisipasi dalam bentuk pemberitaan Covid, alhamdulillah, sampai detik ini, Lingga masih zona hijau. Itu tidak terlepas dari usaha pemerintah daerah, DPRD, kemudian juga pemberitaan dari pihak media yang memberikan informasi kepada masyarakat kita, kepada berbagai pihak, seperti imbauan dilarang mudik, kemudian imbauan untuk tetap mengikuti protap yang telah diatur oleh pemerintah pusat maupun pemerintah daerah,” kata Ketua KNPI Lingga ini.

Baca juga :   KPU Lingga laporkan FB "MD",AKP Suharnoko lakukan penyelidikan
Gandeng Nurdin, KNPI Lingga Bagi Takjil dan Himbau Masyarakat Untuk Tidak Mudik

Terakhir, Safaruddin, tetap mengimbau masyarakat yang ingin mudik agar bisa menunda dahulu, terkait dengan adanya wabah Covid saat ini.

Gandeng Nurdin, KNPI Lingga Bagi Takjil dan Himbau Masyarakat Untuk Tidak Mudik

“Kalau untuk masyarakat yang ingin mudik, kalau bisa sebaiknya jangan dululah. Imbauannya jangan dulu balek karena saat ini kita masih dalam suasana Covid. Kemudian, kepada kawan-kawan dan masyarakat, kami mengucapkan selamat Idul Fitri. Biarpun dalam kondisi Covid-19, semoga puasa dan lebaran tahun ini tetap diisi dengan beribadah seperti sedia kala,” kata Safaruddin. (Im).

banner 325x300

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *