Selingga.com (29/01) Dabo. Tiupan Wasit Utama Ramli menandakan dimulainya laga yang mempertemukan Injection FC vs PSDK FC pada putaran – 3 dilaga Singkep Cup-1 ini. Berkostumkan Kuning – Hitam, pemain PSDK FC mengambil posisi di kanan podium. Sedangkan Injection FC turun dengan berkostumkan Putih – Hitam pada pertandingan berdurasi 2 x 45 menit itu.
Jalannya pertandingan, Wasit Utama Ramli dibantu oleh Asisten Wasit – 1 Arman dan Asisten Wasit – 2 Tator ini, Injection FC mencoba tendangan spekulasi langsung ke mulut gawang PSDK FC pada menit pertama. Tendangan yang tidak keras tersebut, berhasil diamankan dengan mudah oleh penjaga gawang PSDK FC. Begitu juga peluang yang didapatkan Injection FC pada menit-2. Namun tandukan lemah dari salah satu pemain Injection FC dengan memanfaatkan umpan lambung dari sudut kiri gawang PSDK FC dari Desa Kote ini tidak melahirkan gol.
Sama dengan lawan nya, pada menit ke – 5 ketika operan dari penyerang PSDK FC Fani, dari sudut kiri langsung ke muka gawang Injection, tidak berhasil dimanfaatkan dengan baik oleh pemain depan PSDK dan berhasil diselamatkan dengan gemilang oleh Soni. Begitu juga dengan tendangan Crossing ke depan pintu gawang Injection FC ini, tidak menghasilkan apa – apa.
Namun Cindra (7) salah satu penyerang PSDK FC berhasil lolos dari perangkap offside pada menit – 7. Dan dari kaki pemain berperawakan sedikit kecil ini mampu menyarangkan bola kedalam jala gawang dari Injection FC. Gol yang lahir dari kaki Cindra (7) ini mampu merubah papan skor menjadi 1 – 0 buat pasukan dari Desa Kote Kecamatan Singkep Pesisir ini. Gol tersebut tercipta melalui operan bola dari rekannya Ikbal (18), Cindra (7) yang berlari ketengah pertahannan Injection FC, melakukan passing bola dengan posisi penjaga gawang Soni yang saat itu sedikit maju kedepan. Hasilnya bola melewati penjaga gawang Injection FC dan bersarang di dalam gawang Soni ini.
Tertinggal 1 gol, Injection FC tetap kembali membangun serangan. Namun umpan dari salah satu penyerang Injection FC dari sebelah kanan gawang PSDK, tidak berhasil diselesaikan dengan baik, dan tidak terjadi gol pada serangan menit ke – 10 tersebut. Namun pada menit ke – 20, peluang emas didapatkan Injection FC ketika bola operan dari sudut kanan gawang PSDK FC, disambar langsung oleh Dodi (7). Tendangan Dodi yang cukup keras, tidak mampu dibendung oleh penjaga gawang PSDK FC Aji, dan membuat skor berubah 1 – 1.
Jual beli serangan pun masih berlangsung. Kedua kesebelasan ini pun mencoba untuk saling melakukan tekanan. Umpan pendek dan panjang pun dilakukan. Dan beberapa kali penjaga gawang Injection FC Soni, tampil dengan gemilang menyelamatkan gawang nya dari serangan bertubi – tubi dari PSDK FC.
Tendangan Cindra (7) pada menit – 27 pun masih melewati atas mistar gawang Injection FC. Begitu juga dengan rekannya Wardi (9) ,tak berhasil memanfaatkan dengan baik peluang dari rekannya Fani. Bola yang diheading pemain PSDK FC ini, masih melebar kesudut kanan dari gawang Injection FC. Begitu juga peluang yang didapatkan oleh pemain PSDK FC Abdul Rasyid yang berdiri bebas didepan gawang Injection FC, tendangannya masih melebar keatas mistar gawang.
Namun pada menit – 3 sebelum usai laga babak – 1 itu, tendangan bebas yang diambil oleh Wardi (9) dari luar garis – 16, setelah sebelumnya Fani (10) dijatuhkan oleh 2 pemain Injection FC, berhasil dengan gemilang menambah gol bagi PSDK FC ini menjadi 2 – 1. Skor ini bertahan sampai Wasit Utama Ramli meniupkan peluitnya, menandakan babak – 1 ini selesai.
Dibabak – 2 pemain Injection FC langsung melakukan tendangan spekulasi kearah gawang lawannya, namun masih dapat diantisipasi penjaga gawang PSDK FC Aji. Dan PSDK FC kemudian mencoba menyerang dengan cepat ke jantung pertahanan Injection FC. Tetapi bola lambung yang mengarah langsung kemulut gawang Injection FC ini ,masih dengan mudah diselamatkan oleh Soni. Tekanan kembali dilakukan PSDK FC, namun masih belum menghasilkan apa-apa.
Injection FC pun mencoba menekan kepertahanan PSDK FC, namun tendangan bebas pada menit ke – 10 yang diarahkan langsung ke gawang PSDK FC saat itu, masih lemah dan berhasil diamankan dengan baik oleh Aji, penjaga gawang dari PSDK FC ini. Begitu juga tekanan dari sektor kanan podium, pihak Injection FC masih belum bisa mengubah keadaan. Posisi bola masih terlihat berimbang untuk berbagi serangan antar kedua kesebelasan ini.
Peluang Injection FC ini lahir pada menit – 16 melalui tendangan bebas dari luar garis 16 yang dilakukan oleh stikernya Dodi (7). Namun tendangan langsung mengarah ke gawang PSDK FC tersebut, masih melebar ke atas mistar gawang. Namun 2 menit setelah itu, justru PSDK FC, melalui umpan kedepan gawang dari Manan (11), berhasil dimanfaatkan oleh Fani (10). Shutingan Fani yang cukup keras mengenai tiang gawang sebelah kanan Injection FC dan memantul kedalam gawang.Papan skor pun berubah untuk kemenangan PSDK FC menjadi 3 – 1.
Tertinggal 2 gol, Injection FC semakin meningkatkan permainannya dan mulai melakukan tekanan ke jantung pertahanan PSDK FC. Tetapi salah satu tendangan keras pemain Injection FC ini masih bisa diantisipasi oleh Aji, penjaga gawang PSDK FC. Bahkan PSDK FC nyaris menambah pundi – pundi gol nya, ketika bola silang dari Fani (10) kedepan gawang Injection FC, gagal dijangkau Cinara (7) yang berdiri bebas saat itu. Begitu juga tendangan keras dari Injection FC melalui penyerangnya Dodi (7) pada menit – 25 yang cukup berbahaya dan akurat, masih mengenai palang atas dari gawang PSDK ini. Empat menit setelah itu, PSDK FC kembali menekan. Namun tendangan bertubi-tubi dari Cindra (7) dan wardi (9) masih berhasil dipatahkan oleh penjaga gawang Injection FC Soni.
Tempo permainan semakin meningkat. Tendangan Wardi (9) pada menit ke – 34 masih melebar kesamping kanan gawang Injection FC.Begitu juga dengan tendangan bebas yang dilakukan oleh salah satu penyerang Injection FC ini pada menit ke – 41, tidak menghasilkan apa – apa. Begitu juga pada 2 menit terakhir, Injection FC masih mencoba memperkecil kekalahannya. Namun serangan yang ada belum bisa membahayakan posisi gawang PSDK FC. Hingga peluit terakhir dari Wasit Utama Ramli ditiupkan, kedudukan tetap 3-1 buat PSDK FC.(Im).