Selingga.com (20/9) Kepulauan Anambas. Polres Kepulauan Anambas melalui Bhabinkamtibmas Polsek Palmatak menggelar sosialisasi penerimaan Rekpro Perbatasan dan Tamtama Polri Tahun Anggaran 2023. Kegiatan yang digelar kepada peserta didik SMAN 2 Palmatak pada Senin (19/09) tersebut juga merupakan rekrutmen Polri Tahun Anggaran 2023 yang telah mulai di buka.
Brigpol Arnold Sihombing selaku Bhabin Kecamatan Kute Siantan bersama Briptu Fery Elpian yang merupaka Bhabin Kecamatan Palmatak serta Bripda Teja selaku Bhabin Siantan Tengah, berkesempatan menjelaskan tentang persyaratan pendaftaran melalui website Polri.
Tidak hanya itu, para kalangan pelajar siswa-siswi kelas XII SMAN2 Palmatak Kec. Siantan Utara Kabupaten Kepulauan Anambas tersebut juga diberikan brosur penerimaan.
“Semoga dengan kehadiran kami disini bisa memberikan informasi dan semangat kepada para adik-adik pelajar SMAN 2 Palmatak untuk mendaftarkan diri menjadi calon anggota Polri, karena sebentar lagi adik adik sekalian lulus sekolah,” kata Brigpol Arnold dalam penyampaiannya saat itu.
Selain mensosialisasikan penerimaan Polri, Bhabin juga memberi himbauan pada warga binaanya untuk bersama-sama menjaga keamanan lingkungan. (Red/rls)