Dishub Lingga Terus Pantau Ketinggian Gelombang

Lingga415 Views
banner 468x60

Selingga.com (23/02) Dabo.  Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Lingga, Slamat mengaku terus melakukan pemantauan terhadap arus dan tingginya gelombang dengan meminta informasi dari pihak Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Dabo Singkep hal ini dilakukan untuk melindungi keselatan pelayaran sejumlah armada trasportasi laut yang melayani rute Kabupaten Lingga.

‘’Kita terus bekerja sama dengan BMKG apabila sewaktu-waktu gelombang kuat, mungkin kita juga akan meminta pada Syahbandar untuk menunda keberangkatan sejumlah kapal.’’terang Slamat Minggu (23/02/2020).

Terkait dengan informasi adanya penundaan keberangkatan kapal Roro KMP Senangin dari Pelabuhan Telaga Punggur dengan tujuan Dabo Singkep di karenakan faktor cuac, Kadis Perhubungan Kabupaten Lingga ini membenarkan hal tersebut, diterangkan Slamat dengan adanya penundaan tersebut sehingga masyarakat yang akan berangkat dari Pelabuhan Dabo Singkep ke Pelabuhan Kuala Tungkal juga terkendala begitu juga dari Pelabuhan Kuala Tungkal ke Dabo Singkep.

‘’Akibat cuaca kurang bersahabat pelayan kapal roro saat ini di hentikan namun apabila cauaca sudah kembali normal, kita pastikan pelayaran akan dilakukan kembali.’’terang Slamat (oni)

banner 325x300
Baca juga :   Tim Pakem Lingga Gelar Rakor, Lakukan Pendeteksian Dini

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *