Bupati Lingga : " Aku Ini Selalu Di Adu-Adu Domba"

Lingga305 Views
banner 468x60

Selingga.com (17/02) Tanjung Pinang. Terpilihnya Bupati dan Wakil Bupati yang baru,biasanya berimbas kepada perombakan terhadap kepala-kepala Satua Kerja Perangkat Daerah (SKPD). Selain merupakan hak prerogratif Bupati,juga bertujuan untuk menunjang berjalannya program kerja dari pimpinan daerah tersebut.
Namun pejabat-pejabat yang ada di Kabupaten “Bunda Tanah Melayu” ini mungkin bisa sedikit bernafas lega,karena Bupati baru mereka ini lebih memilih kinerja yang bagus dan berprestasi untuk menduduki jabatan Kepala-Kepala SKPD yang ada nanti nya. Hal tersebut disampaikan Bupati Lingga Alias Wello di Gedung Daerah Tanjungpinang pada Rabu (17/02) ketika disinggung tentang akan adanya wacana perombakan terhadap pimpinan-pimpinan SKPD yang ada usai dirinya dilantik sebagai Bupati Lingga.
” Tak usah,tak usah terseret-seret kedalam itu. Saya tidak mau latah tentang itu. Pokok nya orang yang punya kemampuan dan kinerjanya baik,siapa pun orang nya tetap kita pakai. Ini bukan kita mau membangun lagi rezim-rezim semacamnya karena politik.Tidak ada lagi itu. Aku ini selalu diadu-adu domba. Kalau Alias Wello naik (menang dan jadi Bupati),habis lah yang lama-lama. Tetapi tidak. Dan aku pastikan itu tidak. Bukan tipe aku yang dendam-dendam begitu. Cuma kita ingin orang-orang itu menunjukkan prestasinya. Kalau kinerjanya bagus,siapapun dia,tetap kita perlukan.”Kata Alias Wello tegas.
Mantan Ketua DPRD ketika Kabupaten Lingga awal berdiri ini juga berkeinginan merangkul putera-puteri daerah yang berpotensi dan berada diluar wilayah kerjanya untuk sama-sama membangun Lingga.
” Semuanya kita rangkul.Jangan kan putra daerah,orang luar yang dimanapun,kalau berpotensi akan kita ajak,akan kita libatkan. Tetapi mereka harus bisa meyakinkan kalau mereka bisa bekerja sama untuk masyarakat.”Kata Alias Wello kepada Selingga.com (Im).

banner 325x300
Baca juga :   Setelah 3 Tahun,Kursi Nanang Gunaryanto Kini Diduduki Puji Triasmoro

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *