Jauh di Dalam, Akses Jalan ke Kantor Kelurahan Sungai Lumpur Akan di Gesa

Lingga411 Views
banner 468x60

Selingga.com (21/01) Dabo. Setelah sebelumnya sempat tiga kali berpindah kantor, kini Kelurahan Sungai Lumpur, Kecamatan Singkep, Kabupaten Lingga, telah memiliki kantor sendiri. Meski demikian, untuk akses jalan menuju ke kantor baru tersebut masih melewati jalan tanah perkebunan masyarakat dan harus melewati jembatan kayu yang masih sulit dilewati oleh kendaraan roda empat. Usai kunjungan Ketua Komisi I DPRD Lingga beserta anggotanya, Ketua Komisi II, pihak Dinas PU Lingga, dan Lurah Sungai Lumpur, pada Selasa (21/01) tadi, Plt. Camat Singkep, Agustiar berharap akses jalan ke kantor kelurahan tersebut bisa terealisasi.
“Masyarakat Kelurahan Sungai Lumpur perlu pembangunan akses jalan menuju kantor kelurahan yang lebih layak. Alhamdulillah kita dikunjungi oleh Ketua Komisi I, Ketua Komisi II, anggota Komisi I, Bapak Okta dari PU, dan hadir juga Lurah Sungai Lumpur. Dengan kehadiran ini, mungkin jalan akses menuju ke Kelurahan Sungai Lumpur ini, mudah-mudahan biarpun belum di aspal, tetapi pengerasan sudah bisa dilakukan, mungkin pada tahun ini juga, guna memberikan pelayanan yang lebih prima, sehingga masyarakat tidak susah untuk menuju akses ke Kelurahan Sungai Lumpur. Kita berharap dalam bulan depan sudah bisa dibangun,” kata Agustiar.

Selain itu, untuk fasilitas pendukung seperti lampu jalan, Agustiar mengatakan kalau hal tersebut bisa saja melalui swadaya dengan pihak kelurahan.
“Kalau untuk lampu jalannya, mungkin nanti apakah melalui swadaya dengan kelurahan, apakah akan menggunakan lampu penerangan kantor, dipasang dengan tiang besi, menuju akses ke sini. Karena kalau malam, di sinikan gelap. Kantor inikan baru ditempati sekitar 2 Minggu. Alhamdulillah, berkat ketanggapan dari pemerintah daerah dan wakil rakyat kita, hari ini disurvey. Mungkin dalam waktu dekat ini akan direalisasikannya walaupun tidak pengerasan tetapi pembersihan lahan dahulu,” terang Agustiar.
Sementara itu, Ketua Komisi I, Rony Kurniawan, membenarkan kalau akses menuju ke Kantor Kelurahan Sungai Lumpur yang agak ke dalam tersebut, masih memprihatinkan.
“Terkait akses jalan ke Kelurahan Sungai Lumpur, lokasi kantor yang agak ke dalam, akses ke sana agak memprihatinkan sekali, jembatannya juga. Kurang lebih 300 meter ke dalam menuju kantor kelurahannya,” kata Rony Kurniawan.
Rony Kurniawan juga mengatakan kalau akses jalan yang ada merupakan hal utama dalam mengoptimalkan pelayanan yang ada.
“Itu utama sekali sifatnya, supaya masyarakat yang berhubungan dengan pengurusan, pelayanan masyarakat bisa cepat urusannya ke Kantor Lurah Sungai Lumpur. Karena kemarin baru dibangun dan tahun ini pelayanannya sudah harus optimal dan aktif. Kebetulan tadi kita datang, untuk Musrenbang 2021, alhamdulillah kita ketemu langsung dengan masyarakat, ketemu dengan pak camat dan pihak kelurahannya, supaya akses dan program-program pemerintah serta infrastruktur yang ada di Kelurahan Sungai Lumpur ini bisa terjalin dengan baik dan bagus. Supaya dapat mengoptimalkan dengan program bupati,” kata Rony Kurniawan.

Baca juga :   Tiga belas air terjun Lingga bakal mengalir ke Tanjung Pinang,Batam dan Bintan

Disinggung pihak media, kapan bisa terealisasinya akses jalan tersebut, Ketua Komisi I ini mengatakan kemungkinan di APBD-P sudah berjalan.
“Karena kita sudah koneksi dengan Komisi II dan Dinas PU, In Saa Allah untuk jalan ini, secepat mungkin. Mungkin di APBD-P ini sudah berjalan. Selain itu, Dinas PU juga agar bisa membenahi parit besar yang airnya mengalir ke Desa Berindat. Paling tidak, ada normalisasi untuk parit besar tadi. Itu sangat dibutuhkan. Sekalian juga dengan penerangan jalan,” kata Ketua Komisi I ini. (Im).

banner 325x300

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *