Peringati Isra Mikraj, Puslatpurmar 9 Dabo Gelar Silaturahmi di Ponpes Hutan Tahfiz Halimatussa’Diyah

Lingga241 Views
banner 468x60

Selingga.com (01/02) Dabo. Mengambil momen peringatan hari Isra Mikraj tahun ini, Puslatpur Marinir 9, Todak Dabo Singkep menggelar silaturahmi bersama pengurus Pondok Pesantren Hutan Tahfiz Halimatussa’Diyah yang berlokasi di tempat wisata pemandian air panas, Desa Berindat, Kecamatan Singkep Pesisir, Kabupaten Lingga pada Selasa (01/02) tadi.

Kegiatan silaturahmi serta ikut memperingati hari Isra Mikraj 2022 tersebut juga merupakan pelaksanaan perintah harian yang sebelumnya telah disampaikan oleh KASAL Laksamana TNI Yudo Margono terkait peningkatan keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa sebagai landasan dalam pengabdian sebagai prajurit Jalasena yang memegang teguh nilai-nilai Sapta Marga, Sumpah Prajurit, Delapan Wajib TNI, dan Trisila TNI AL.

Peningkatan keimanan ini juga dapat dilaksanakan dengan proses belajar, sehingga dalam kesempatan tersebut seluruh jajaran Pelatih Marinir Todak mendatangi Pondok Pesantren Hutan Tahfiz Halimatussa’Diyah tersebut.

Peringati Isra Mikraj, Pulatpurmar 9 Dabo Singkep Gelar Silaturahmi di Ponpes Hutan Tahfiz Halimatussa’diyah.( foto : istimewa)

“Orang yang belajar posisi derajatnya lebih tinggi, untuk itu kosongkan diri kita untuk menerima ilmu yang disampaikan oleh ustaz yang mengisi ceramah hari ini, terlebih kita berada di tempat yang tepat untuk belajar guna meningkatkan keimanan serta kesehatan rohani,” kata Komandan Puslatpurmar 9 Dabo Singkep Mayor Mar Adid Kurniawan Wicaksono, M.Tr.Opsla kepada seluruh Pelatih Marinir dalam penyampaiannya saat itu.

Tidak ketinggalan pula, di dalam kesempatan tersebut Komandan Puslatpurmar 9 Dabo Singkep memberikan motivasi kepada seluruh santri untuk senantiasa semangat dalam belajar dan gigih dalam mengejar cita-cita. Pelatih Marinir yang ada di Dabo Singkep akan berupaya membantu dengan memberikan bimbingan kepada santri yang berminat membaktikan diri kepada negara lewat jalur TNI.

Peringati Isra Mikraj, Pulatpurmar 9 Dabo Singkep Gelar Silaturahmi di Ponpes Hutan Tahfiz Halimatussa’diyah.( foto : istimewa)

Kegiatan tersebut dilaksanakan dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan dan ditutup dengan kegiatan foto bersama serta terapi air panas belerang yang terdapat di dalam lingkungan Pondok Pesantren Hutan Tahfiz Halimatussa’Diyah. Sumber air panas tersebut juga merupakan salah satu spot wisata yang menjadi kebanggaan masyarakat Kabupaten Lingga. (Rilis).

banner 325x300
Baca juga :   Polres Lingga Gelar Fun Run, Masyarakat Ikuti dengan Antusias

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *