"Yang meragukan sawah,Awe akan undang"

Lingga404 Views
banner 468x60

Selingga.com (10/01) Dabo.Dengan mengambil lokasi di Desa Batu Kacang Kecamatan Singkep sebelumnya,mahasiswa prodi D1 IPB Bogor mengadakan kerja nyata pencanangan persawahan.Kegiatan yang dilakukan oleh para mahasiswa penerima beasiswa Prodi D1 hasil kerja sama pihak Pemkab Lingga dengan pihak IPB Bogor tersebut pun,dipandang oleh Bupati Lingga Alias Wello sebagai sesuatu yang bisa menjadi pilot project kedepannya.
” Ini sangat membanggakan,dan ini bisa menjadi pilot project untuk dikembangkan sampai ke desa-desa potensial lainnya.”Kata Alias Wello pada selasa (09/01) tadi melalui rilis yang ada.
Bupati Lingga ini pun mengungkapkan jika tidak berhalangan, kerja nyata yang telah dilakukan oleh para mahasiswa Prodi D.1 di Desa Batu Kacang tersebut,bisa dilakukan panen perdana pada bulan Februari mendatang.
Dan tidak kalah penting nya,Alias Wello juga berkeinginan untuk mengundang pihak-pihak yang sebelumnya sempat meragukan tentang program kerja nya tersebut.
” Insya Allah saat panen nanti kita akan undang Kadistanhut Provinsi kepri dan Asisten Sekda Provinsi yang sempat meragukan potensi pertanian di lingga, Pak Gubernur kepri sampai para Fesbookers dan LSM yang selama ini meragukan keberhasilan kebijakan pembangunan pertanian sawah di Kabupaten Lingga.”Kata Alias Wello.
Alias Wello pun berharap kalau program pertanian yang telah ia canangkan tersebut,dapat memberikan dampak positif dalam memberikan kesejahteraan kepada masyarakat Kabupaten Lingga.Dan bisa sebagai penopang pertumbuhan perekonomian masyarakat di masa mendatang.(Im).

banner 325x300
Baca juga :   Gelar Karya P5 di SMA Negeri 2 Singkep

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *