Temui Chandra Ibrahim, Jhonny Serahkan Belasan Berkas Wartawan Lingga

Lingga196 Views
banner 468x60

Selingga.com (23/01) Batam.Belasan berkas diterima oleh Ketua PWI Provinsi Kepri Chandra Ibrahim dari tangan Jhonny Prasetya.Sebelumnya belasan wartawan dari Kabupaten Lingga yang diwakili oleh Jhonny Prasetya dan Iman Arifandy ini, telah menyatakan diri untuk bergabung pada wadah “tertua” untuk profesi wartawan tersebut.
Dalam penyerahan berkas yang dilakukan pada Selasa (12/01) tadi, Chandra Ibrahim menyambut baik niat untuk bergabung.Namun Chandra tetap menekankan untuk melewati proses yang ada, sesuai dengan PD/PRT PWI.
” Terima kasih untuk keinginan bergabung di PWI.Berkas nya kami terima, namun semuanya ada ketentuan dan aturan yang harus kita lalui.Yang jelasnya harus sesuai dengan PD/PRT dari PWI,” kata Chandra saat itu.
Sedangkan Haryanto selaku Penasehat PWI Kepri yang juga hadir saat itu, mengingatkan untuk lebih profesional dan bisa menjaga nama baik PWI.
” PWI adalah organisasi yang tertua dan diakui oleh Dewan Pers.Dan kawan – kawan dituntut untuk lebih profesional dan tentunya bisa menjaga nama baik PWI”,kata Haryanto.
Sedangkan Sekretaris PWI Kepri Novianto di waktu yang hampir bersamaan, mengatakan kalau yang sudah bergabung dengan PWI, perusahaan nya sudah terverifikasi.
” Saat ini ada sekitar 200 lebih wartawan yang tergabung di PWI Kepri.Dan yang bertabung di PWI, perusahaannya sudah terverifikasi.Dan wartawan yang tergabung didalamnya juga sudah berkopenten.Dan ini dibuktikan dengan UKW “,kata Novianto.
Sementara itu Jhonny Prasetya mengatakan, kalau penyerahan berkas tersebut merupakan satu bentuk keseriusan untuk bergabung di PWI.
” Sebagai wujud keseriusan kawan-kawan dari Lingga, maka pada Selasa (22/1) kemaren kami datang langsung ke Batam dan menyerahkan sejumlah persyaratan sesui dengan PD/PRT PWI”,kata Jhonny kepada Selingga.com pada Rabu (23/01) di Dabo.
Jhonny juga mengatakan kalau dari 15 berkas yang diserahkan tersebut, 7 orang sebelumnya tercatat sebagai pengurus IWO Kabupaten Lingga.Dan mantan Sekretaris IWO Lingga ini juga menambahkan kalau pihaknya tidak ada masalah dengan organisasi mereka sebelumnya.
” Bergabungnya kawan-kawan saat ini, itu lebih kepada untuk ingin mengembangkan diri.Dan tidak ada masalah yang krusial dengan organisasi sebelumnya.Semua baik-baik saja dan bahkan surat pengunduran diri sudah kita serahkan kepada Ketua IWO Lingga,”terang Jhonny.(Im).

banner 325x300
Baca juga :   Perkuat SDM,Bupati Lingga pun teken MoU dengan pihak STTP Malang

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *