Jambret berambut ikal,rugikan korban nya Rp. 1.250.000 di jalan Raya Berindat

Singkep183 Views
banner 468x60

Selingga.com (09/04) Dabo.Aksi jambret yang terjadi sekitar pukul 14.30 wib dijalan Raya Berindat Kecamatan Singkep Pesisir pada Minggu (09/04) tadi,berhasil membawa tas milik korban Yusmalinda (46).Tidak hanya kehilangan uang tunai sebanyak Rp.1.250.000 dan kartu ATM serta beberapa surat penting yang ada didalam tas,korban Yusmalinda pun mengalami luka dibeberapa bagian tubuh nya.Untuk sementara ini,Yusmalinda pun harus menjalani perawatan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Dabo.
“Ya,saya kan berjualan di lokasi pasar malam. Awalnya, dari warung tempat berjualan,saya ingin pergi berurut dengan seseorang yang tinggal di Desa Berindat. Tidak lama setelah saya jalan mengunakan sepeda motor, tiba-tiba ada yang menarik tas saya dari sebelah kanan. Akibat tarikan tersebut saya jatuh.Setelah mereka merampas tas saya, pelaku langsung pergi dengan kenderaannya ke arah Desa Berindat.Saya tidak bisa melihat apa jenis kenderaan dan wajah pelaku. Karena kejadiannya begitu cepat.Jadi tidak bisa melihat jelas wajah dan motor pelaku.” Kata Yusmalinda kepada pihak media ketika ditemui di RSUD Dabo pada hari yang sama.
Biar pun begitu,Yusmalinda dapat mengingat kalau ciri ciri pelaku jambret masih berusia muda,dan berambut ikal dan berpostur tubuh sedang.

Yusmalinda saat mendapat perawatan di RSUD Dabo
Yusmalinda saat mendapat perawatan di RSUD Dabo

” Yang bisa saya ingat,pelaku nya masih berusia muda dan rambut nya agak-agak ikal.Tubuh nya sedang lah.Saat kejadian jalan sepi. Untungnya ada seorang wanita yang melintas. Mungkin karena melihat banyak darah dijilbab yang saya kenakan,wanita ini berhenti dan langsung membawa saya ke rumah sakit.”Kata Yusmalinda menambahkan.
Hasbi Lubis selaku Kanit Reskrim Polsek Dabo kepada pihak media mengatakan kalau pihak nya masih dalam mengumpulkan keterangan dari korban,dan belum bisa untuk memberikan keterangan pers kepada pihak media.
” Nanti sama Kapolsek aja, sekarang masih dalam tahap meminta keterangan sari korban”.Kata Hasbi singkat.(Im).

banner 325x300
Baca juga :   PRAKIRAAN CUACA TANGGAL 16 FEBRUARI 2015 WILAYAH KABUPATEN LINGGA

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

1 comment

  1. Dabo tu termasuk kota yg aman. Memang sulit utk menangkap pelaku dgn keterangan yg minim. Tapi polisi itu mempunyai taktik yg jitu utk meringkus pelaku. Apalagi jika armada yg ada dikerahkan dgn maksimal. Utk Polisi Dabo Namamu akan terdengar sampai kesentaro nusantara jika berhasil meringkus pelaku penjamretan itu. Karena media kini tdk terbatas. Ditunggu Berita keberhasilan polisi berikutnya.