'Puasa' 10 Tahun, PPI Lingga Cari Bibit

Singkep140 Views
banner 468x60

Selingga.com (07/03) Dabo. Mengantongi nilai sebanyak 445 poin, akhirnya SMAN 1 Singkep melenggang ke puncak juara pada Lomba Peraturan Baris Berbaris Tingkat SMA/Sederajat Kecamatan Singkep Tahun 2019. Kegiatan yang laksanakan oleh pihak Purna Paskibra Indonesia (PPI) untuk Kabupaten Lingga itu, dilaksanakan pada Kamis (07/03) tadi di Gedung Nasional Dabo Singkep. Sedangkan SMAN 2 Singkep harus berpuas hati di tempat ke – 2, setelah mengamankan hasil akhirnya 356 poin. Sedangkan nilai poin 338 untuk posisi ke – 3 diraih peserta dari MA Baitul Qur’an Dabo.

Foto bersama panita dan tamu undangan

“Kegiatan ini dalam rangka untuk persiapan menjelang seleksi Paskibra tingkat kabupaten, provinsi dan nasional. Yang mengadakan ini dari kami Purna Paskibra Indonesia dari Lingga. Nanti kalau ada bibit-bibit yang bagus dari kegiatan ini, kita akan ambil dan berikan pelatihan, untuk kita persiapkan nantinya,” kata Bambang Satrio selaku Ketua Pelaksana Kegiatan kepada Selingga.com ketika ditemui usai kegiatan.
Bambang Satrio, Ketua Pelaksana Lomba Peraturan Baris Berbaris Tingkat SMA/Sederajat Kecamatan Singkep

Bambang juga menambahkan kalau pihaknya merasa prihatin, semenjak dari tahun 2009 lalu, tidak ada lagi Anak Lingga yang mewakili daerah ke tingkat nasional.
Peserta Lomba dari SMAN 1 Singkep

“Terakhir dari Kabupaten Lingga sendiri, yang dapat ke nasional, itu pada tahun 2009 lalu, itu satu orang. Kalau jumlah keseluruhan yang pernah ke tingkat nasional sebanyak 4 orang dari senior-senior kami. Makanya dari itu kami merasa terpanggil, kenapa sejak tahun 2009 belum ada kawan-kawan yang ke nasional. Karena itu juga kami ingin mempersiapkan, supaya nantinya ada perwakilan dari Kabupaten Lingga, ada Anak Lingga yang tampil lagi di tingkat nasional. Dulu anak dari Lingga Hendrizal, jadi penggerek di Istana Negara. Mana tahu sekarang dari Lingga ada yang bagus, kita akan lakukan pelatihan,” papar Bambang.
Peserta Lomba dari SMAN 2 Singkep

Kegiatan yang ada juga mendapat dukungan dari pihak Pemkab Lingga melalui Disporanya.
“Tahun ini kan tahun pertama (mengadakan lomba – red), kedepannya kita akan coba bekerja sama dengan pihak Pemkab Lingga, dan kita akan buat untuk se – Kabupaten Lingga. Kegiatan ini pun didukung oleh pihak Dispora Lingga, dan mereka sangat Welcome dengan kegiatan kita ini,” kata Bambang.
Peserta Lomba dari SMK Mahardhika

Namun masih rendahnya niat keikutsertaan dari pihak pelajar sendiri, diakui Bambang sebagai salah satu kendala yang mereka temui.
“Kendalanya adalah niat dari siswa-siswanya yang kita lihat masih minim. Di Paski kan ada kriteria tinggi, yang tinggi-tinggi justru kurang minatnya. In Sya Allah nanti kami juga akan bekerjasama dengan pihak Kecamatan Singkep, untuk mempersiapkan kuota 12 orang dari Singkep buat seleksi nantinya di tingkat kabupaten, provinsi dan nasional,” kata Bambang.
Juara 1 didampingi Kepala Sekolahnya Hazirun,S.Pd dan Kasipora Lingga Sufendi

Untuk itu juga, Bambang memberikan pesan kepada pihak pelajar, untuk tidak ragu mengikuti seleksi yang ada nantinya.
“Pesan kami khususnya untuk adik-adik pelajar yang merasa posturnya oke, jangan takut untuk mengikuti seleksi Paskibra, karena disana kita akan mendapatkan pengalaman, pendidikan dan mental,” kata Ketua Pelaksana Kegiatan ini.
Perwakilan dari Polres Lingga menyerahkan piala pemenang ke – 2

Sedangkan dari pihak Dispora Lingga, memberikan apresiasi terhadap kegiatan yang telah dilaksanakan tersebut.
“Kami dari pihak Dispora Kabupaten Lingga sangat mendukung, mengapresiasi kegiatan PPI ini. Apalagi kegiatan ini kami nilai sangat positif sekali. Dispora pada intinya sangat mensupport kegiatan ini, dan bisa dijadikan sebagai dasar untuk seleksi di tingkat kecamatan,” kata Kabidpora Kabupaten Lingga Rustam melalui Kasipora nya Sufendi kepada Selingga.com di lokasi acara.
Ketua PPI Lingga menyerahkan piala pemenang ke – 3

Sufendi juga berharap ada bantuan finasial buat pelaksanaan kegiatan yang ada nantinya.
Foto bersama dengan para juara

“Harapan dari kami di Pora, mudah-mudahan ada nantinya perhatian dari pihak Pemerintah Kabupaten untuk menjadikan ini sebagai agenda tahunan. Baik memberikan bantuan moril maupun bantuan pendanaan untuk kegiatan panitia pelaksananya,” kata Sufendi kepada Selingga.com saat itu,” kata Sufendi.(Im).

banner 325x300
Baca juga :   Kejari Lingga Gelar Bakti Sosial, Bagikan Sembako Secara simbolis ke Warga

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *