Arsenal Juara Community Shield

Singkep281 Views
banner 468x60

Arsenal menjuarai trofi pembuka Liga Inggris musim baru, FA Community Shield setelah mengalahkan Juara Liga tahun lalu Chelsea.
Arsenal menang dengan skor tipis 1-0 atas Chelsea dalam laga yang berlangsung di Stadion Wembley, London. Satu-satunya gol dalam pertandingan itu dilesakkan winger Arsenal, Alex Oxlade-Chamberlain pada babak pertama.
Kiper Chelsea Thibaut Courtois tak dapat menjangkau tembakan Oxlade-Chamberlain yang dilepaskannya pada menit ke-24.
Pada pertandingan tersebut, Manajer Arsenal Arsene Wenger langsung menurunkan mantan kiper Chelsea, Petr Cech sebagai penjaga gawang utama. Sementara itu di kubu Chelsea, Jose Mourinho menurunkan mantan kapten Arsenal Cesc Fabregas di lini tengah bersama Ramires dan Nemanja Matic.
Di kubu Arsenal, Wenger memainkan Theo Walcott sebagai ujung tombak. Ia disokong Mesut Özil, Alex Oxlade-Chamberlain, dan Santi Cazorla.
Sementara itu di kubu Chelsea, Mourinho menempatkan Loic Remy sebagai ujung tombak. Ia disokong Eden Hazard dan Willian.
Memasuki babak kedua, Mourinho memasukkan Radamel Falcao untuk mengganti Remy yang tampil mengecewakan di babak pertama. Pada menit ke-48, Falcao mulai menunjukkan kualitas dirinya.
Ia menerima bola dan membawanya ke sisi kiri area penalti Arsenal. Sayang, tendangan dirinya masih bisa diblok dan Fabregas tak dapat melakukan tembakan rebound.
Pada menit ke-68, Hazard hampir mencetak gol. Namun, tendangan bebas pemain Belgia itu berhasil diselamatkan Cech. Cech pun sukses membuktikan bahwa dirinya belum habis dan bisa bersaing dengan kiper-kiper muda lainnya.
Susunan Pemain:
Arsenal: Petr Cech, Héctor Bellerín, Per Mertesacker, Laurent Koscielny, Nacho Monreal, Francis Coquelin, Santi Cazorla, Alex Oxlade-Chamberlain (Mikel Arteta 76′), Aaron Ramsey, Mesut Özil (Kieran Gibbs 82′), Theo Walcott (Olivier Giroud 66′)
Chelsea: Thibaut Courtois, Branislav Ivanovic, Gary Cahill, John Terry (Victor Moses 82′), César Azpilicueta (Kurt Zouma 69′), Ramires (Oscar 54′), Nemanja Matic, Willian, Cesc Fàbregas, Eden Hazard, Loïc Rémy (Radamel Falcao 45′)
Sumber : Goal.com

banner 325x300
Baca juga :   Paripurna Penyampaian LKPJ Bupati Lingga Akhir Tahun Anggaran 2015

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *